-->
ads here

Konfigurasi Web Server Debian 7

advertise here

Konfigurasi Web Server Debian 7 - Fungsi utama sebuah server web adalah untuk mentransfer berkas atas permintaan pengguna melalui protokol komunikasi yang telah ditentukan.
Umumnya respon yang diberikan oleh server berupa berkas atau laman dalam format HTML (HyperText Markup Language) ataupun bahasa pemrograman web lainnya, dan kini saya akan menjelaskan bagai mana cara konfigurasi web server debian 7 

langkah-langkahnya sebagai berikut :

pertama Instal dulu paket apache2 dengan cara ketik kode dibawah ini
# apt-get install apache2

Setelah selesai instal apache2 kemudian edit file index.html
# nano /var/www/index.html

Anda bisa mengganti sesuai dengan yang anda inginkan Simpan lalu keluar dari editor text.

Contoh file index.html :

<html>
<head>Test Page</head>
<body>
<h1>Zeez system</h1>
<h2>webs erver</h2>
</body>
</html>

setelah itu restart layanan web server anda anda dengan cara ketik kode dibawah ini
# /etc/init.d/apache2 restart

Pada client buka browser, kemudian masukkan alamat web server anda.
Apabila telah terinstal DNS server, masukkan nama domain anda.



Instalasi PHP, MySQL dan PHPMyAdmin pada web server Paket ini diperlukan apabila anda hendak menggunakan bahasa PHP serta menggunakan database.
Instal paket yang diperlukan.
# apt-get install php5 mysql-server phpmyadmin

Isikan password root untuk login ke database MySql apabila diminta.
Pilih apache2 pada menu Configuring phpmyadmin
Pilih No pada menu Configuring phpmyadmin yang kedua. Konfigurasi bisa kita lakukan melalui browser pada client.

Edit file php.info
# nano /var/www/info.php

Ketik script di bawah
<?php
phpinfo();
?>

File ini berfungsi untuk memberitahu kita tentang versi PHP server pada web server kita.
Kita cek dukungan layanan PHP melalui client.
Buka browser kemudian ketikkan :
[ip address]/info.php

Atau kalau sudah memakai DNS :
[nama domain]/info.php

Apabila tampil versi PHP, maka konfigurasi web server untuk PHP telah benar.

Kita cek dukungan database melalui client.
Buka browser kemudian ketikkan :
[ip address]/phpmyadmin/index.php

Atau kalau sudah memakai DNS :
[nama domain]/ phpmyadmin/index.php

Apabila tampil halaman PHPMyAdmin, maka konfigurasi web server untuk PHPMyAdmin telah benar.


konfigurasi web server debian 7 sudah selasai semoga bermanfaat apabila ada kurang jelas silahkan bertanya di komentar

artikel terkait
Advertisement
BERIKAN KOMENTAR ()